Rekomendasi 7 Tempat Wisata di Prabumulih Sumatera Selatan yang Indah dan Terkenal

tempat wisata di prabumulih yang hits

Prabumulih merupakan salah satu kota yang terletak di provinsi sumatera selatan. Kota ini menjadi kota terbesar ketiga di sumatera selatan setelah kota palembang dan kota lubuk linggau dengan luas wilayah sekitar 456,9 km² dan memiliki jumlah penduduk sebanyak 195.748 jiwa. Prabumulih dikenal sebagai kota penghasil nanas termanis di indonesia. Nanas sendiri menjadi salah satu potensi alam di kota ini, bahkan hingga sekarang maih terus dikembangkan. Diketahui bahwa ada sekitar 400 hektare perkebunan nanas yang tersebar di kecamatan prabumulih timur, campai, dan rambang tapak tengah. Selain itu kota prabumulih.

Selain dikenal sebagai kota penghasil nanas termanis diindonesia, kota prabumulih juga terkenal dalam bidang pariwisatanya. Banyak sekali tempat-tempat wisata indah dan menarik yang bisa sobat temukan selama berlibur di prabumulih. Tak hanya terkenal di kalangan wisatawan lokal saja, beberapa destinasi wisata di kota prabumulih bahkan sudah dikenal oleh wisatawan mancanegara. Bagi sobat yang memiliki rencana untuk menghabiskan waktu di kota ini, berikut ini merupakan rekomendasi tempat wisata di prabumulih yang indah dan terkenal yang sangat sayang untuk dilewatkan.

Rekomendasi 7 Tempat Wisata di Prabumulih Sumatera Selatan yang Indah dan Terkenal


1. Taman Kota Prabumulih

Taman Kota Prabumulih menjadi tempat bermain yang pas di waktu pagi, sore dan malam hari. Lokasinya yang mudah dijangkau menjadikan taman ini selalu ramai akan pengunjung. Para pengunjung juga bisa melakukan beragam aktifitas di taman ini seperti bersantai, jogging, dan mencicipi berbagai jajanan. Selain itu fasilitas di tempat ini juga cukup memadai dan bisa memanjakan para pengunjungnya. Taman ini juga dihiasi dengan beragam jenis tanaman dan pepohonan yang rindang yang membuatnya terlihat indah dan menawan. Lokasi dari taman kota prabumulih berada di Jalan Jend. A. Yani, Gunung Ibul, Kecamatan Prabumulih Timur, Kota Prabumulih.

2. Kampoeng Wisata Prabumulih

Bagi sobat yang sedang mencari tempat liburan keluarga yang tepat, maka berkunjung ke Kampoeng Wisata Prabumulih bisa menjadi pilihan utama. Berlokasi di Muara Dua, Kecamatan Prabumulih Timur, Kota Prabumulih, Kampoeng Wisata Prabumulih menawarkan beragaman keindahan dengan fasilitas yang memadai. Tempat wisata yang satu ini bisa disebut wisata air dan wisata kuliner, di tempat ini pengunjung bisa melakukan aktifitas seru seperti menaiki perahu bebek dan berenang. Selain itu pengunjung juga bisa pengunjung juga bisa mengisi perut dengan hidangan kuliner yang sudah disediakan.

3. Kolam Biru

Tempat wisata indah dan terkenal berikutnya di prabumulih ialah Kolam Biru yang terletak di desa muara sungai, kecamatan cambai, kota prabumulih. Kolam Biru juga menjadi destinasi wisata yang paling diminati dan menjadi andalan di kota ini. Untuk menuju lokasinyapun terbilang cukup mudah, pengunjung akan dimanjakan dengan sebuah kolam cantik yang sangat jernih berwarna biru terang. Selain itu para pengunjung juga bisa berendam dan menikmati keindahan alam sekitar tempat ini. Untuk memasuki tempat wisata ini pun terbilang cukup murah, sobat hanya perlu mengeluarkan uang senilai Rp. 5.000 saja.

4. Desa Sindur

Desa Sindur merupakan destinasi wisata kebanggaan di kota prabumulih dan sangat menarik banyak perhatian. Selain dibuat takjub dengan pemandangan alamnya yang memukau, di tempat ini juga para pengunjung bisa berinteraksi langsung dengan penduduk desa yang masih menjaga tradisi dan budaya. Tempat wisata yang satu ini berada di kecamatan cambai, kota prabumulih. Keasrian tempat ini bisa menjadi soluasi bagi sobat yang merasa bosan dan penat dengan suasana perkotaan sekaligus menjadi tempat penenang.

5. Caroline Island

Caroline Islands merupakan salah satu wisata wisata air yang ramai dikunjungi dan menjadi tempat favorit bagi masyarakat prabumulih. Tempat wisata yang satu ini terletak di Jalan Raya Prabumulih – Baturaja, Tj. Raman, kecamatan Prabumulih Selatan, Kota Prabumulih dan beroperasi mulai pukul 8 pagi hingga 5 sore. Di tempat ini pengunjung bisa mencoba berbagai wahana permainan air dengan kedalaman yang berbeda. Bermain perosotan atau seluncur merupakan hal yang wajib sobat lakukan saat berada di tempat ini.

6. Pantai Pasir Payuputat

Pantai Pasir Payuputat menjadi tempat yang pas untuk menikmati keindahan sunset dan sunrise di kota prabumulih. Pantai ini tidak pernah sepi pengunjung terutama di hari libur panjang, pantai ini selalu ramai dipadati. Di tempat ini pengunjung akan dibuat takjub dengan keindahan lautnya serta pesisir pantai yang bersih, maka tidak heran jika Pantai Pasir Payuputat menjadi salah satu wisata andalan di kota prabumulih. Suara deburan ombak dan kicauan burung-burung membuat semakin nyaman para pengunjungnya. Pantai Pasir Payuputat berlokasi di payuputat, kecamatan prabumulih barat, kota prabumulih.

7. Islamic Center Prabumulih

Tempat terakhir yang menjadi rekomendasi ialah Islamic Center Prabumulih. Islamic Center Prabumulih sendiri merupakan salah satu wisata religi yang cukup terkenal di kota ini. Hal tersebut dikarenakan adanya sebuah masjid yang megah dan merupakan salah satu masjid termegah dan terbesar di Sumatera Selatan. Salah satu daya tarik dari masjid ini terletak dari desain arsitekturnya, ornamen kubah dan menara yang begitu elok yang membuatnya semakin indah. Lokasi dari Islamic Center Prabumulih berada di Jalan Padat Karya, Gn. Ibul, Kecamatan Prabumulih Timur, Kota Prabumulih.

Komentar