8 Tempat Wisata Alam di Banda Aceh Terbaru yang Wajib Dikunjungi

8 Tempat Wisata Alam di Banda Aceh Terbaru yang Wajib Dikunjungi

Banda aceh merupakan sebuah kota yang ada di provinsi aceh sekaligus menjadi ibukotanya langsung. Banda aceh sendiri merupakan provinsi paling utara yang ada di pulau sumatra. Banda aceh memiliki luas wilayah sekitar 61,36 km² dengan populasi penduduk mencapai angka 268.148 jiwa pada tahun 2019. Selain menjadi pusat pemerintahan provinsi aceh, banda aceh juga menjadi pusat kegiatan lainnya, seperti ekonomi, sosial, budaya, dan politik.

Kota banda aceh dikenal sebagai kota islam tertua yang ada di asia tenggara. Selain itu banda aceh juga memiliki beberapa fakta menarik, salah satunya adalah warisan dunia dan kulinernya diakui oleh UNESCO. tentunya ini merupakan sebuah kebanggan tersendiri bagi masyarakat kota banda aceh dan tentunya juga membuat kita bangga karena beberapa dari kuliner dan warisan dunia indonesia di akui oleh dunia.

Selain terkenal akan warisan budaya dan kulinernya, banda aceh juga terkenal akan destinasi wisatanya yang indah. Potensi wisata di banda aceh sendiri cukup luar biasa, bahkan beberapa tempat diantaranya menjadi tempat favorit bagi wisatawan sekaligus masyarakat banda aceh itu sendiri. Bagi sobat yang berencana menghabiskan waktu liburannya di banda aceh, maka sobat harus mengunjungi beberapa tempat wisata di aceh yang cukup direkomendasikan. Bisa sobat simak, berikut ini merupakan tempat wisata alam di banda aceh terbaru yang wajib dikunjungi.

8 Tempat Wisata Alam di Banda Aceh Terbaru yang Wajib Dikunjungi


1. Pantai Lampuuk
8 Tempat Wisata Alam di Banda Aceh Terbaru yang Wajib Dikunjungi

Sajian alam yang terpampang di pantai lampuuk sangat memanjakan mata pengunjungnya. Perpaduan antara pasri putih dan warna air lautnya yang hijau zamrud merupakan salah satu daya tarik akan tempat wisata yang satu ini. Di tempat ini sobat bisa melakukan banyak hal seperti berenang, berselancar, dan berlayar dengan banana boat. Selain sajian lautnya yang begitu menawan, sobat juga bisa berkunjung ke konservasi penyu, tempat tersebut dikenal sebagai kawasan edukasi biota laut. Lokasi pantai Lampuuk sendiri berada di Jalan Raya Lampuuk, Meunasah Lambaro, Kecamatan Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar.

2. Bukit Lhok Eumpe

Menikmati keindahan senja dan matahari terbenam di atas ketinggian bersama keluarga maupun sahabat merupakan momen yang sangat berharga yang tidak akan pernah terlupakan selama hidup. Di banda aceh sendiri terdapat sebuah tempat yang cocok untuk menikmati momen tersebut, tempat itu berada di bukit lhok eumpe. Keindahan alam beserta kearian bukit ini dapat sobat rasakan ketika sampai di tempatnya. Letak Bukit lhok eumpe sendiri berada di Jalan Meulaboh-Banda Aceh No. Km.9,5, Nusa, Kecamatan Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar.

3. Ujung Kelindu

Ujung Kelindu merupakan wisata alam lainnya yang wajib dikunjungi ketika berada di banda aceh. Tempat wisata ini menghadirkan pemandangan laut yang membentang luas disertai dengan angin pantai sejuk yang menyelimuti karena ujung kelindu sendiri merupakan wisata tepi laut. Panorama tebing dan air laut yang hijau dapat memanjakan mata bagi siapa saja yang berkunjung ke tempat ini. Lokasi pantai ini juga sangat mudah diakses dan dapat dilalui oleh berbagai kendaraan. Letak ujung kelindu berada di Lamreh, Kecamatan Mesjid Raya, Kabupaten Aceh Besar.

4. Pantai Lhoknga

Selain pantai lampuuk, di banda aceh juga terdapat pantai terkenal lainnya yang wajib sobat kunjungi, nama pantai tersebut adalah pantai lhoknga. Lokasi pantai ini tidak terletak jauh dari pantai lampuuk, lokasi pantai lhoknga berada di Mon Ikeun, Kecamatan Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar. Keindahan dan panorama alam dari pantai ini juga tidak kalah indah jika dibandingkan dengan pantai lampuuk. Pantai ini juga menjadi tempat wisata favorit bagi masyarakat banda aceh. Fasilitas di tempat ini juga sudah cukup lengkap untuk mendukung kegiatan yang akan dilakukan di pantai ini.

5. Air Terjun Kuta Malaka

Air terjun kuta malaka merupakan tempat wisata yang masih terjaga keasrianya. Air terjun ini terletak di Lam Ara Tunong, Kuta Malaka, Luthu Lamweu, Kecamatan Suka Makmur, Kabupaten Aceh Besar. Saat berkunjung ke tempat ini sobat akan disambut dengan panorama indah akan air terjun kuta malaka. Udara dingin dan segar juga dapat sobat rasakan saat berada di tempat ini, karena banyak di kelilingi oleh pepohonan.

6. Puncak Geurutee

Puncak Geurutee merupakan salah satu wisata daratan tinggi lainnya selain bukit lhok eumpe yang wajib dikunjungi. Pemandangan yang ditawarkan oleh puncak geurutee berupa eksotisme lautan biru yang membentang luas dan kepulauan kecil. Udara sejuk dan dingin juga akan sobat jumpai saat berada di tempat ini karena letaknya yang berada di atas ketinggian. Suasana tenang dan damai juga dapat sobat rasakan saat di tempat ini. Lokasi puncak geuretee berada di Jalan Meulaboh-Banda Aceh, Babah Ie, Kecamatan Jaya, Kabupaten Aceh Jaya.

7. Sungai Pucoek Krueng Raba

Tempat wisata ini memang masih belum terkenal di kalangan wisatawan lokal maupun mancanegara, akan tetapi sudah cukup dikenal oleh masyarakat banda aceh sendiri. Maka dari itu keasrian dan keindahan tempat ini masih sangat terjaga. Panorama hijau dari sungai pucoek dipadu dengan pengunungan kapur menciptakan keindahan yang sangat menakjubkan. Di tempat ini sobat juga bisa berenang, menyewa perahu, dan bersantai di tepi sungai sembari mencicipi kuliner setempat. Lokasi sungai ini berada di Mon Ikeun, Kecamatan Lhoknga, Kab.upaten Aceh Besar.

8. Danau Laut Tawar

Danau laut tawar merupakan danau yang wajib sobat kunjungi ketika berada di banda aceh. Danau terletak di dataran tinggi tanah gayo, tepatnya di Kecamatan Danau, Kabupaten Aceh Tengah. Luas danau ini hampir menyerupai lautan, akan tetapi air yang mengisi danau ini merupakan air tawar, maka dari itu danau ini dijadikan sebagai sumber air tawar terbesar di aceh. Terdapat perbukitan di sekitar danau ini yang menjadikan danau ini terlihat semakin indah.

Komentar